Bina Karakter SDK (Kelas 4,5,6) dilaksanakan bersama dengan SMPK melalui virtual Zoom. Bina Karakter ini selalu dilakukan setiap tahunnya, dan tahun ini dilakukan bersama dengan jenjang SMPK dengan mengangkat tema Eco-friendly atau disebut ramah lingkungan.
Eco-friendly dibawa dengan mengajak anak-anak mau merawat dan menjaga lingkungan. Kegiatan berlangsung selama kurang lebih 4 jam dengan rangkaian kegiatan peserta belajar dari video lalu peserta memberi tanggapan dengan dibagi dalam sebuah kelompok di dalam breakout zoom. Setiap kelompok pada akhirnya memberikan presentasi dan kemudian menciptakan yel-yel masing-masing demi memotivasi kelompok di dalam mempresentasikan ramah lingkungan.
Para peserta sangat memberikan antuasiasnya dalam setiap rangkaian acara bina karakter. Bahkan dalam setiap diskusi kelompok diberi penilain sesuai dengan kriteria yang sudah ditentukan. Kriteria penilain itu berdasar pada PKBN2K (Penilaian Karakter Berbasis Nilai-Nilai Kristiani) yang dimiliki oleh BPK Penabur. Jadi, selama diskusi guru-guru pendamping memberikan penilaian kepada setiap kelompok dan memberikan kriteria kelompok. Nilai apa yang dijunjung oleh setiap kelompok.
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR