BINA KARAKTER KELAS 3-6 TAHUN AJARAN 2020/2021

Event - 03 November 2020
BINA KARAKTER KELAS 3-6 TAHUN AJARAN 2020/2021

Yeay ... Penilaian Tengah Semester I telah terlewati!

Bersemangat untuk kegiatan jeda semester!

Yups ... selain pinter, karakter juga harus OK dong ya!

Tepat tanggal 7 Oktober 2020 kami melaksanakan Bina Karakter dengan tema “Tuhan Suka Anak Yang Taat.” Kegiatan dilakukan seara online dan dibagi menjadi 3 sesi

  1. Sesi 1

Siswa-siswi menyimak renungan yang dibawakan oleh Pdt. Markus Hadinata, S.Si (Teol) melalui video. Setelah itu siswa diminta untuk meringkas isi firman yang dibawakan.

  1. Sesi 2

Siswa-siswi menyaksikan film dengan tema ketaatan melalui video. Kemudian mereka menceritakan pembelajaran yang dapat diambil dari film dalam bentuk video.

  1. Sesi 3

Siswa-siswi menyimak video cara mencuci tangan. Ini penting sekali terlebih dimasa sekarang ini. Setelah menyaksikan, mereka diminta membuat video cuci tangan sebagai bukti bahwa mereka adalah anak yang taat.

Kegiatan ini diawali dan diakhiri dengan pertemuan melalui daring.

Sukses dech ....

Mari kita menjadi anak yang taat dimana saja dan kapan saja! Taat ... Hebat!!

Choose Your School