Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila
Kegiatan SMPK4 - 24 November 2023
P5 adalah proyek pengembangan karakter pelajar untuk dapat hidup dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai pancasila. Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan kegiatan pembelajaran lintas disiplin ilmu yang mengamati dan mencari solusi mengenai masalah-masalah yang ada di sekitar.
Manfaat P5 bagi peserta didik antara lain: Memperkuat karakter peserta didik dan mengembangkan kompetensi mereka untuk menjadi warga dunia yang aktif. Mengembangkan keterampilan, sikap, dan pengetahuan terkait penyelesaian isu. Melatih kemampuan problem solving dalam berbagai situasi belajar. Menunjukkan tanggung jawab dan kepedulian akan lingkungan sekitar Membuat peserta didik lebih menghargai proses belajar dan bangga akan hasil pencapaian yang telah mereka upayakan dengan optimal.
Hari ini siswa kelas 7 menunjukkan bagaimana mereka berproses untuk karakter yang lebih baik selama 4 bulan dengan mengerjakan P5 bersama kelompok dan guru pembimbing serta akhirnya menunjukkan presentasi yang sangat keren.
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur